MEEGORA.ID

Terdepan & Terpercaya

Harga Sembako di Luwu Utara Stabil Jelang Ramadan, Pemkab Pastikan Pasokan Aman

 

Luwu Utara – Menyambut datangnya bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Luwu Utara memastikan bahwa kondisi harga bahan pokok di sejumlah pasar tradisional masih berada dalam level yang stabil dan terjangkau.

Wakil Bupati Luwu Utara, Jumail Mappile, menyampaikan hal tersebut usai meninjau langsung situasi pasar pada Selasa (25/2/2025). Ia menegaskan bahwa Pemkab terus berupaya menjaga kestabilan harga demi melindungi daya beli masyarakat, terutama menjelang bulan Ramadan.

“Kami turun langsung ke pasar untuk mengecek perkembangan harga. Alhamdulillah, sejauh ini masih terkendali dan tidak ada lonjakan signifikan. Kita akan terus pantau agar kondisi ini bertahan hingga Ramadan,” kata Jumail.

Dari hasil pemantauan, diketahui harga sejumlah kebutuhan pokok masih berada pada kisaran normal. Daging sapi dijual antara Rp120.000 – Rp130.000 per kilogram, ayam potong seharga Rp60.000 – Rp85.000 per ekor, dan telur ayam mencapai Rp50.000 – Rp55.000 per rak.

Untuk komoditas bumbu dapur, harga bawang merah berada di kisaran Rp35.000 – Rp40.000 per kilogram, sedangkan bawang putih dijual antara Rp40.000 – Rp45.000 per kilogram.

“Memang ada sedikit kenaikan di beberapa item, tetapi masih dalam batas wajar dan belum membebani masyarakat secara signifikan,” jelasnya.

Lebih lanjut, Jumail juga menegaskan bahwa pasokan beras di Kabupaten Luwu Utara dalam kondisi aman dan mencukupi hingga enam bulan ke depan.

“Stok beras kita cukup. InsyaAllah tidak ada kendala dalam waktu dekat. Ini menjadi prioritas agar masyarakat tetap tenang menghadapi Ramadan,” tandasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini